YURISTGAMEINIGAMEID101

Cara Menentukan Jumlah Proton, Elektron dan Neutron Suatu Atom dan Ion

Cara Menentukan Jumlah Proton, Elektron dan Neutron Suatu Atom dan Ion
   Cara Menentukan Jumlah Proton, Elektron dan Neutron dalam Suatu Atom dan Ion. Proton dan Neutron berada dalam inti atom yang disebut nukleus. Jumlah proton dalam inti disebut nomor atom (Z), sedangkan jumlah proton dan neutron dalam atom disebut nomor massa (A). Lalu elektron sendiri adalah muatan negatif yang berada di sekeliling inti atom.


   Proton dan elektron memiliki muatan yang berlawanan . jika jumlah proton dalam suatu atom sama dengan jumlah elektron (atom dikatakan netral). Jika jumlah proton dan elektorn tidak sama maka atom tersebut tidak netral. Lebih jelasnya sebagai berikut :
> Atom yang  mempunyai ion  positif (+) berarti kekurangan elektron yang disebut KATION , 
> Atom yang mempunyai ion negatif (-) berarti kelebihan elektron  yang disebut ANION  .

=====================================================
Atom akan bermuatan positif jika atom tersebut melepaskan elektron
Atom akan bermuatan negatif jika atom tersebut menangkap elektron
=====================================================

Menentukan Jumlah Proton, Elektron dan Neutron
 Untuk ion (atom bermuatan positif atau negatif) maka notasi ion, jumlah proton, neutron, dan elektron adalah:
Notasi
Ion positif
AZXq+
Ion negatif
AZXr-
Jumlah proton (p)
p = Z
p = Z
Jumlah neutron (n)
n = A  Z
n = A  Z
Jumlah elektron (e)
e = p  q
e = p + r

Catatan:
Untuk atom netral, jumlah proton sama dengan jumlah elektron.
Untuk ion positif, jumlah proton (muatan positif) lebih banyak daripada elektron (muatan negatif).
Untuk ion negatif, jumlah elektron (muatan negatif) lebih banyak daripada proton (muatan positif).

Contoh Soal :
1) 126C mempunyai jumlah proton, neutron, dan elektron sebagai berikut.
p = Z = 6
n = A – Z = 12 – 6 = 6
Karena atom netral (tak bermuatan) maka e = p = 6.

2) Pada ion 199F mempunyai jumlah proton, neutron, dan elektron sebagai berikut.
p = Z = 9
n = A – Z = 19 – 9 = 10
Karena muatan F adalah –1 maka r = 1, sehingga:
e = p + r = 9 + 1 = 10

3) 8838Sr2+ mempunyai jumlah proton, neutron, dan elektron sebagai berikut.
p = Z = 38
n = A – Z = 88 – 38 = 50
Karena muatan Sr adalah 2+, maka q = 2 sehingga:
e = p – q = 38 – 2 = 36

   Demikian pembahan kita kali ini mengenai cara memnentukan jumlah proton, elektron dan neutron dalam suatu atom dan ion. Semoga artikel ini dapat membantu kalian dalam  mempelajari kimia bab partikel atom. Sekian dari saya, terimakasih telah berkunjung ^.^

Tags :
Bagaimana cara menentukan jumlah proton, neutron dan elektron
Bagaimana cara menentukan jumlah proton, elektron dan neutron
Bagaimana cara menghitung jumlah proton, neutron dan elektron
Bagaimana cara menghitung jumlah proton, elektron dan neutron
Rumus mencari jumlah proton elektron dan neutron

About Author

Related Post

Comedy Movies